Posts

Showing posts from May, 2018

GRAF PLANAR

Image
Assalamualaikum wr.wb GRAF PLANAR Suatu graph disebut planar jika dapat digambarkan dalam bidang tanpa adanya ruas berpotongan. Sebuah graf dikatakan graf planar bila graf tersebut dapat disajikan (secara geometri) tanpa adanya ruas yang berpotongan. Sebuah graf yang disajikan tanpa adanya ruas yang berpotongan disebut dengan penyajian planar/map/peta. Graf yang termasuk planar :         1.Tree/Pohon        2.Kubus        3.Bidang Empat        4.Bidang Delapan Beraturan Pada penyajian planar/map, dikenal istilah region. Derajat dari suatu region adalah panjang walk batas region tersebut. Graf planar yang digambarkan dengan sisi-sisi yang tidak saling berpotongan disebut graf bidang(plane graph). Sisi-sisi pada graf planar membagi bidang menjadi beberapa wilayah(region) atau muka(face). Jumlah wilayah pada graf planar dapat dihitung dengan mudah.   Sebuah graf yang tidak dapat disajikan (secara geometri) tanpa adanya ruas yang berpotongan dikenal sebagai graf

GRAF

Image
Assalamualaikum wr.wb GRAF   Graf digunakan untuk merepresentasikan objek-objek diskrit dan hubungan antara objek-objek tersebut. Gambar di bawah ini sebuah graf yang menyatakan peta jaringan jalan raya yang menghubungkan sejumlah kota di Provinsi Jawa Tengah.     DEFINISI GRAF Graf G = (V, E), yang dalam hal ini:     V  = himpunan tidak-kosong dari simpul-simpul (vertices)      = { v1 , v2 , ... , vn }      E = himpunan sisi  (edges) yang menghubungkan sepasang simpul     = {e1 , e2 , ... , en }   JENIS-JENIS GRAF Berdasarkan ada tidaknya gelang atau sisi ganda pada suatu graf, maka graf digolongkan menjadi dua jenis: 1. Graf sederhana (simple graph). Graf yang tidak mengandung gelang maupun sisi-ganda dinamakan graf sederhana. 2. Graf tak-sederhana (unsimple-graph).  Graf yang mengandung sisi ganda atau gelang dinamakan  graf tak-sederhana (unsimple graph). Berdasarkan orientasi arah pada sisi, maka secara umum graf  dibedakan atas 2 je

ALJABAR BOOLEAN

Image
Assalamualaikum wr.wb ALJABAR BOOLEAN Kembali lagi di blog saya kali ini jadi saya akan menjelaskan materi aljabar boolean langsung saja ini dia penjelasannya... A. PENGERTIAN ALJABAR BOOLEAN      Aljabar boolean, adalah sistem aljabar himpunan atau proposisi yang memenuhi aturan-aturan ekivalen logis. Misalkan B dengan operasi + (OR) dan * (AND), atau suatu komplemen, dan dua elemen yang beda 0 dan 1 yang didefinisikan pada himpunan atau proposisi, sehingga a,b dan c merupakan elemen B yang mempunyai sifat-sifat identitas, komutatif, distributif dan komplemen. Misalkan F dengan operasi + (OR) dan ● (AND), atau suatu komplemen (‘), dan dua elemen yang beda 0 dan 1 yang didefinisikan pada himpunan atau proposisi, sehingga a,b dan c merupakan elemen B yang mempunyai sifat-sifat identitas, komutatif, distributif dan komplemen.     B. TERDAPAT 2 JENIS TEOREMA DALAM ALJABAR BOOLEAN Teorema variabel tunggal : Teorema variable tunggal diperoleh dari hasil penurunan